SUKSES!!! PT PLN (Persero) Berhasil Mengawal Gelaran Event Nasional Proliga

oleh -45 Dilihat
oleh

bukasuara.net – Rangkaian pertandingan final four Proliga 2024 putaran pertama sudah tuntas digelar. PT PLN (Persero) menunjukkan komitmen nya dalam mengawal jalan nya event bergengsi dengan menjaga sistem kelistrikan dengan handal dan stabil. Gelaran event Final Four Proliga ini berlangsung dari tanggal 4 hingga 7 Juli 2024 yang di gelar di GOR Olahraga Bung Tomo, Surabaya.

Diketahui, PT PLN (Persero) menerjunkan ratusan personil yang terbagi di semua area dalam gedung maupun luar gedung GOR Indoor Olahraga. Bahkan dua mobil Uninterruptible Power Supply (UPS) dan satu unit SCADA Mobil’e siap beroperasi jika terjadi gangguan kelistrikan di GOR Indoor Olahraga Bung Tomo, Surabaya.

Sebelumnya, Pada putaran pertama, Jakarta BIN menjadi juara bagian putri. Megawati Hangestri cs meraih dua kemenangan dari tiga laga, hanya unggul rasio poin dari Jakarta Elektrik PLN. Di bagian putra, juara bertahan Jakarta LaVani Allo Bank menjadi yang terbaik. Tim milik Susilo Bambang Yudhoyono ini menjadi juara putaran pertama dengan merebut kemenangan dalam tiga laga yang dijalaninya, termasuk mengalahkan rival terkuat mereka Palembang Bank SumselBabel.

Nantinya, Jadwal putaran kedua akan berlangsung di GOR Jatidiri, Semarang pada akhir pekan ini. Tim di bagian putri dan putra akan kembali berlaga tiga kali. Nantinya dua tim yang menempati posisi teratas klasemen berhak lolos ke grand final.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *