Surabaya, bukasuara.net – Dalam rangka memperingati Hari Anak Internasional, Srikandi PLN UP3 Surabaya Selatan mengadakan kegiatan berbagi buku. Acara ini berlangsung di Sekolah MI Al Jihad dan bertujuan untuk meningkatkan minat baca serta memberikan dukungan pendidikan kepada siswa-siswa di sekolah tersebut.
Kegiatan ini diawali dengan sambutan hangat dari Mochamad Soleh Kepala Sekolah MI Al Jihad, yang mengucapkan terima kasih kepada PLN atas kontribusi nyata dalam dunia pendidikan. Ia menekankan pentingnya membaca bagi perkembangan intelektual dan emosional anak-anak, serta berharap kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut di masa depan.
Perwakilan Srikandi PLN UP3 Surabaya Selatan Tyas Ariyunar Rahma, dalam sambutannya, menyampaikan bahwa kegiatan berbagi buku ini adalah bentuk nyata dari komitmen PLN untuk mencerdaskan bangsa. “Kami percaya bahwa buku adalah jendela dunia, dan melalui kegiatan ini, kami berharap dapat membuka wawasan dan memberikan inspirasi bagi anak-anak di MI Al Jihad,” ujarnya.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan penyerahan simbolis buku-buku oleh perwakilan Srikandi PLN kepada perwakilan sekolah. Dan juga ada pemaparan terkait ketenagalistrikan.
Donasi yang terkumpul diwujudkan dalam bentuk buku bacaan sejumlah 173 buku, dan ATK sejumlah 55pak yang terdiri buku, bolpoin, pensil, spidol, dll. Anak-anak MI Al Jihad terlihat sangat antusias menerima buku-buku tersebut. Mereka dengan penuh semangat membuka setiap buku, membaca dan berbagi cerita dengan teman-teman mereka. Keceriaan dan semangat belajar terpancar jelas di wajah mereka, menunjukkan betapa besar dampak positif dari kegiatan ini.
Kegiatan berbagi buku di MI Al Jihad merupakan bagian dari rangkaian acara yang direncanakan oleh Srikandi PLN dalam memperingati Hari Anak Internasional. Melalui kegiatan ini, PLN berharap dapat terus berkontribusi dalam mencerdaskan bangsa dan peduli sesama, serta membangun generasi yang lebih baik di masa depan.
Dengan kegiatan ini, Srikandi PLN juga mengajar adik adik MI Al Jihad tentang asal usul listrik berasal. Agar sejak dini anak anak sudah peduli tentang listrik dan menambah pengetahuan tentang kelistrikan. Srikandi PLN menunjukkan bahwa mereka tidak hanya peduli terhadap kebutuhan kelistrikan masyarakat, tetapi juga terhadap perkembangan pendidikan dan kesejahteraan anak-anak Indonesia. Semoga langkah kecil ini dapat membawa perubahan besar bagi masa depan bangsa.